Tingkatkan Disiplin Dan Kemampuan Linmas, Babinsa Kestalan Berikan Arahan Dan Bekali Longdarlap

    Tingkatkan Disiplin Dan Kemampuan Linmas, Babinsa Kestalan Berikan Arahan Dan Bekali Longdarlap

    SURAKARTA - Linmas adalah warga masyarakat yang disiapkan dan dibekali pengetahuan serta keterampilan untuk melaksanakan kegiatan dalam rangka memelihara keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat dan kegiatan sosial kemasyarakatan.

    Untuk mengoptimalkan tugas Linmas di masyarakat Babinsa kestalan Koramil 02/Banjarsari Kodim 0735/Surakarta Serda Supriyanto melaksanakan Pembinaan Pertahanan Wilayah dengan melatih Linmas di lapangan situs ponten wilayah Kelurahan kestalan banjarsari  Surakarta. Minggu ( 19/2/2023 ).

    Materi yang disampaikan Serda Supriyanto kepada Linmas diantaranya Dasar dasar pertolongan darurat lapangan, materi tersebut bertujuan untuk memberi pengetahuan bagaimana cara menolong orang kecelakaan. 

    "Pembinaan mental, jiwa korsa/kebersamaan kepada rekan sesama Linmas serta Loyalitas yang tinggi atas Perintah Atasan, Tertanam juga Jiwa Patriotisme Cinta Terhadap Bangsa Dan Tanah Air."ujarnya.

    "Kegiatan ini juga bertujuan mendidik dan melatih ketrampilan serta disiplin para Linmas tersebut sehingga anggota Linmas dapat mengimplementasikan apa yang didapat selama latihan dalam kehidupan bermasyarakat. Sehingga Linmas sebagai bagian dari masyarakat dapat lebih sigap mengatasi bencana alam yang mana sering terjadi banjir di saat ini."pungkas Serda Supriyanto.

    (Arda 72)

    surakarta
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Tanamkan Disiplin Sejak Dini, Babinsa Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Keamanan di Wilayah, Babinsa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Panglima TNI Hadiri Rakor Tingkat Menteri  Dipimpin Menko PMK

    Ikuti Kami